Dinas PPPA Tulang Bawang Lakukan Pembinaan dan Monitoring Usaha Ekonomi Produktif

0
1145
Listen to this article

TULANG BAWANG – Kunjungan Tim Bergerak Melayani Warga (BMW) dari Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tulang Bawang ke Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang di Kampung Mekar Jaya dan Kampung Indah Jaya. Rabu, (25/11/2020).

Dalam kegiatan tersebut didampingi oleh Sekcam Banjar Baeru, Kepala Kampung Mekar Jaya dan Kepala Kampung Mekar Indah Jaya.

Dalam kunjugan tersebut, Kepala Dinas PPPA Tulang Bawang bersama sekcam Banjar Agung melakukan pembinaan dan monitoring ke Kelompok Usaha Ekonomi Kreatif / Produktif Bergerak Melayani Warga (BMW) di Kampung Wono Rejo, Kampung Mekar Jaya dan Kampung Indah Jaya.

Baca Juga Berita  DPRD Tuba Gelar Paripurna Dalam Rangka Pembicaraan Tingkat I Atas Raperda Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD T.A 2021

Salah satu agenda kunjungan selain melakukan pembinaan, Dinas PPPA Tulang Bawang juga melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan, kelompok yang saat ini terdapat 3 (tiga) kelompok penerima bantuan usaha, yaitu Kelompok Muslimat, Kelompok Ibu-ibu Kreatif dan Karang Taruna.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas PPPA Tulangbawang Desi Kesumayuda menyampaikan, rasa syukur dan apresiasi kepada kelompok atas kreativitas dan kerja kerasnya.

Baca Juga Berita  Sekdakab Tulang Bawang Anthoni Pimpin Kegiatan Upacara Mingguan

”Saya meminta kepada semua kelompok, agar bantuan ini dipergunakan sebaik mungkin agar Usaha Ekonomi Produktif yang dibangun dapat berkembang demi kemajuan dan kesejahteraan anggota masyarakat,”pinta Desi Kesumayuda. (rls/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here