SPBU 24.341.70 Kibang Menggala Lakukan Antisipasi Terapkan Perilaku PHBS Cegah Covid-19

0
1517
Listen to this article

TULANG BAWANG – Sehubungan dengan pernyataan Presiden Jokowi, himbauan Gubernur Lampung Arinal Djunaedi, arahan Bupati Tulangbawang Winarti dan Instruksi PT. Pertamina (Persero), tentang pencegahan Covid-19 Corona Virus, maka para pegawai di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) 24.341.70 yang terletak di Kibang Menggala Kabupaten Tulangbawang, melakukan antisipasi dengan menerapkan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) dan menambah asupan gizi yang disediakan oleh pengelola SPBU, Rabu (18/03/2020).

Senjata perang yang digunakan para pegawai SPBU guna melawan virus tersebut, mulai dari menggunakan masker, membasuh tangan dengan hand sanitizer, memakai sarung tangan, dan bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar.

Baca Juga Berita  Cium Tangan BEW

Upaya ini dinilai efektif untuk antisipasi memutus mata rantai virus corona dan merupakan anjuran dari Pemerintah. Namun sebenarnya, meski tidak ada antisipasi wabah Covid-19, salah satu SPBU yang memenuhi kebutuhan minyak, utamanya masyarakat Menggala, memang selalu menerapkan pola menjaga kebersihan SPBU, hal itu terlihat dari bersihnya lingkungan dan tidak baunya WC.

Abrianto S.Sos, selaku Foremen SPBU 24.341.70 Kibang Menggala, saat ditemui, menjelaskan, bahwa sebelum adanya arahan untuk menggunakan masker dan keharusan mencuci tangan sebelum dan setelah bekerja, guna mengantisipasi penyebaran virus corona, pihaknya dalam sehari-hari memang sudah menerapkan pola hidup sehat tersebut.

Ya, memang kita selalu menyediakan masker, hand sanitizer dan sarung tangan untuk pegawai SPBU kita, cuma memang jarang ada yang mau memakainya. Tapi karena ini Instruksi Pimpinan SPBU kita, maka wajib menggunakan segala peralatan agar sefety first,” ujar Foremen SPBU 24.341.70 Kibang Menggala, Abrianto S.Sos.

Baca Juga Berita  Bupati Winarti Tinjau Kesiapan Posko Check Point Jelang Arus Mudik

Selain itu, lanjut pria bermata sipit ini, guna kian menjaga kesehatan tubuh para pegawainya, para pegawai SPBU diberikan asupan gizi tambahan, berupa madu.

Para pegawai kita kasih madu lebah hitam asli, biar tambah sehat, dan untuk yang shift malam, kita tambah jamu atau wedang jahe, biar makin segar dan semangat bekerja,” tukasnya. (red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here