DPD SPRI Bengkulu” Audensi Ke KPU Provinsi Bengkulu.

0
150
Listen to this article

Bengkulu (delikfokus.com), DPD Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Provinsi Bengkulu melaksanakan Audensi Bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu yang berlangsung di kantor KPU, Kamis (12/1/2023)

Audensi yang disambut oleh Ketua KPU Provinsi Bengkulu Iwan Saputra berjalan dengan hikmat.

Ketua DPD Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Provinsi Bengkulu melalui Sekretaris DPD SPRI Provinsi Bengkulu Anjang Sumitro membenarkan adanya audensi bersama KPU Provinsi Bengkulu.

“kami dari SPRI Provinsi Bengkulu memang menyambangi Kantor KPU Provinsi Bengkulu untuk melakukan audensi,” jelas Anjang.

Lanjut Anjang Sumitro yang kerap disapa Dadang mengatakan, audensi yang dilaksanakan ini selain dari mempererat tali silaturahmi, juga untuk mengenalkan DPD SPRI Provinsi Bengkulu.

Baca Juga Berita  Bupati Lismidianto" Hadiri Konsistensi Rekomendasi sementara Se-Provinsi Bengkulu

“Disini kami, selain mempererat tali silaturahmi, juga kami memperkenalkan organisasi SPRI yang ada di Provinsi Bengkulu,” imbuhnya.

Selain dari tujuan yang disebutkan tadi, DPD SPRI Provinsi Bengkulu ia juga menjelaskan proses program kerja yang ada di SPRI.

“Kami juga menyampaikan program yang sudah terlaksana dan program kerja yang akan kami laksanakan di tahun 2023 ini,” jelas Dadang.

Harapan dengan adanya audensi ini, menurut Dadang, semoga KPU Provinsi Bengkulu dapat bermitra dan bersinergi bersama DPD SPRI Provinsi Bengkulu dalam melaksanakan program kerja kedepannya.

Ditambahkan oleh Ketua KPU Provinsi Bengkulu Iwan Saputra mengatakan, bahwa nantinya KPU Provinsi Bengkulu siap bersinergi dengan DPD SPRI Provinsi Bengkulu dalam hal kegiatan didalam pers maupun kegiatan lainnya.

Baca Juga Berita  Polres Tulang Bawang Petakan Kerawan Pilkakam Serentak di Tahun 2019

“Terima kasih rekan – rekan dari DPD SPRI Provinsi Bengkulu sudah hadir, semoga ini langkah awal untuk KPU Provinsi Bengkulu untuk bersinergi bersama rekan – rekan SPRI,” tutup Iwan.

Sebagai informasi, salah satu program DPD SPRI Provinsi Bengkulu ialah mengadakan Sertifikasi Kompetensi Wartawan (SKW) yang di laksanakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pers yang berlisensi BNSP, dan di Provinsi Bengkulu sudah melaksanakan sebanyak dua kali di tahun 2022. (Anton/**)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here