Listen to this article

LAMPUNG TIMUR (DF) – Guna meminimalisir kecelakaan Lalulintas (Laka Lantas), Sat Lantas Polres Lampung Timur bersama Lima Pilar management keselamatan jalan melaksanakan kegiatan survei jalan terpadu, pada Rabu(24/02/2021).

Kegiatan yang dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Ikhwan Syukri, SH. Sik tersebut, turut dihadiri Bapeda Lamtim, Dinas PUPR Lamtim, Dinas Perhubungan Lamtim, Dinas Kesehatan Lamtim, Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Lamtim, Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Lamtim, serta Anggota Sat Lantas Polres Lampung Timur.

Baca Juga Berita  Gubernur Lampung Menghadiri Pelantikan Pengurus PWI & IKWI Lampung

AKP Ikhwan Syukri, S.H,S.IK menjelaskan, bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk komitmen pelayanan kepada masyarakat, agar masyarakat dapat mengetahui keadaan Kondisi jalan yang rawan akan Laka Lantas.

“kegiatan ini untuk Meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan mengetahui kondisi jalan yang rawan terjadinya laka lantas.”jelasnyaFhoto : Pemotongan pohon oleh Kasat Lantas

AKP Ikhwan juga mengungkapkan, bahwa minimnya rambu lalu lintas dan jalan rusak menjadi faktor utama terjadinya laka lantas, dan berdasarkan kegiatan survei tersebut masih banyak titik jalan yang belum terdapat rambu lalu lintas, dan terdapat kondisi jalan yang rusak, dirinya berharap agar kondisi tersebut dapat segera diperbaiki guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga Berita  Tim Penilai Kampung Tangguh Direktorat Binmas Polda Lampung, Kunjungi Desa Braja Luhur Kabupaten Lampung Timur

“Hasil kegiatan hari ini, kami sempat melakukan penebangan pohon yang menutupi rambu, kemudian setelah kami cek masih banyak titik jalur utama yang belum ada rambu lalu lintas, dan kami juga sempat menemukan kondisi jalan yang rusak di beberapa titik, semoga kedepan Kondisi ini bisa segera dibenahi agar pengguna jalan dapat merasa aman dan nyaman saat berkendara.”pungkasnya

Penulis : Putra

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here